Operator Sisa Pembagian
Operator sisa pembagian (operator modulus) yang berupa %. Operator ini diterapkan pada operand bertipe integer. Untuk lebih jelasnya perhatikan contoh berikut :
7 % 2 ® 1 | Sisa pembagian bilangan 7 dengan 2 adalah 1 |
6 % 2 ® 0 | Sisa pembagian bilangan 6 dengan 2 adalah 0 |
8 % 3 ® 2 | Sisa pembagian bilangan 8 dengan 3 adalah 2 |
Contoh program :
//*----------------------------------------------------------*
//* Contoh 2.3 : Melihat sisi pembagian dengan *
//* menggunakan operator %. *
//*----------------------------------------------------------*
#include <iostream.h>
#include <conio.h>
void main()
{
clrscr();
cout << 5 % 7 << ‘\n’; //sisa 5
cout << 6 % 7 << ‘\n’; //sisa 6
cout << 7 % 7 << ‘\n’; //sisa 0
cout << 8 % 7 << ‘\n’; //sisa 1
cout << 9 % 7 << ‘\n’; //sisa 2
}
Hasil eksekusi:
5
6
0
1
2
Kegunaan operator % diantaranya bisa dipakai untuk menentukan suatu bilangan bulat termasuk ganjil atau genap.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !